Cara Simpan Video Dari Aplikasi lPlayer Ke Galeri HP

Cara Simpan Video Dari Aplikasi lPlayer Ke Galeri HP

lPlayer adalah salah satu aplikasi pemutar video online dan offline yang terkenal. Aplikasi ini banyak digunakan muda mudi atau Gen Z untuk menonton video-video tidak biasa yang biasanya hanya dibagikan melalui channel privat, platform Telegram, komunitas WhatsApp, dan di grup Facebook.

lPlayer memudahkan pengguna untuk menonton video yang dibagikan secara streaming bahkan pengguna bisa mendownload videonya untuk diputar secara offline di perangkat. Akan tetapi, banyak pengguna lPlayer yang kebingungan mengenai video yang telah di download karena tidak muncul di galeri hp, bahkan video tidak bisa ditemukan meski sudah mencarinya di file manager hp.

Jika Anda bertanya “Bagaimana cara simpan video dari aplikasi lPlayer ke galeri hp?”, maka Anda perlu mengetahui sebabnya. lPlayer menggunakan cache untuk menyimpan file video yang telah di download perangkat pengguna, karenanya video tersebut tidak muncul di galeri hp maupun di file manager. lPlayer juga menggunakan metode kompresi yang rumit sehingga file video yang telah di download pengguna bukan berformat video pada umumnya seperti MP4 atau MKV.

 
Video Cache lPlayer
 

Nah, jika Anda bersikeras ingin menyimpan video dari aplikasi lPlayer ke galeri hp, disini SLLZ akan memberikan triknya. Dengan trik ini Anda 100% dijamin bisa menyimpan video dari lPlayer ke galeri hp.
 

Bagaimana cara simpan video dari aplikasi lPlayer ke galeri hp?

Simak langkah-langkahnya dibawah ini.
 

1. Buka aplikasi lPlayer dan buka juga aplikasi perekam layar.

 
Download List Video lPlayer
 

PS: Di setiap hp android ada fitur untuk merekam layar (screen recorder) bawaan hp yang berarti Anda tidak perlu download aplikasi perekam layar lagi. Namun, jika aplikasi perekam layar bawaan ponsel Anda dirasa kurang memuaskan, Anda dapat mencari alternatifnya di Playstore.

 

2. Putar video di lPlayer dan aktifkan/nyalakan perekam layar, makan video yang sedang diputar di lPlayer akan direkam lengkap dengan suaranya.

 
Putar Video dan Rekam Layar
 

Perhatikan tanda panah pada gambar diatas, menunjukkan video yang diputar sedang direkam.
 

3. Sesudah durasi video habis/berhenti, hentikan juga perekam layar, dan video hasil rekaman tersebut akan tersimpan di galeri hp Anda.
 

4. Selesai. Sekarang video sudah tersimpan di galeri hp Anda!

 
Cara yang sangat mudah kan?
 

Trik ini juga bisa digunakan pada aplikasi serupa lPlayer, misalnya Terabox, juga bisa untuk merekam video dari situs web streaming yang tidak menyediakan tombol download seperti DoodStream/d00d dan lainnya.

Ok sampai disini Anda tentu sudah paham cara simpan video dari aplikasi lPlayer ke galeri hp. Betul?
 

Hal-Hal Yang Sering Ditanyakan:

TANYA: Bagaimana cara memotong frame dan durasi video?
JAWAB: Jika Anda ingin memotong frame atau tepi yang terekam di layar, Anda dapat menggunakan aplikasi video editor Android seperti YouCut. Begitu juga dengan durasinya, Anda bisa mengurangi, mempercepat, memperlambatnya.

TANYA: Selain perekam layar bawaan hp, apa ada yang lebih baik?
JAWAB: Ada banyak sekali aplikasi perekam layar yang bisa Anda pilih di Playstore. Ini tergantung dari selera masing-masing, mana yang menurut Anda paling cocok.

TANYA: Mengapa file video hasil rekaman layar berukuran besar, apakah bisa diperkecil?
JAWAB: Bisa, Anda bisa memperkecil/kompres file video dengan cara yang pernah SLLZ posting sebelumnya disini.

 

Jika artikel ini bermanfaat, jangan sungkan untuk berbagi ke kerabat dan rekan-rekan yang membutuhkannya ya. Tetap kunjungi SLLZ.biz.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya. 🙂
 


Berikan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *