Cara Membuat Gambar Seperti Poster Disney Pixar Pakai AI

Cara Membuat Gambar Seperti Poster Disney Pixar Pakai AI

Lini masa media sosial sedang dipenuhi banyak gambar mirip dengan poster film Disney Pixar. Namun ternyata itu bukan poster film, melainkan buatan teknologi Artificial Intelligence (AI).

Kamu dapat membuat gambar seperti poster film buatan Disney hanya dengan perintah teks. AI generator yang akan mengubah teks menjadi gambar yang diinginkan.

Kamu bisa membuat gambar seperti Poster Disney Pixar Pakai AI dengan mudah melalui beberapa platform yang tersedia. Mulai dari Bing Image Creator, Dall-E, dan Ideogram.

Cara membuatnya juga hampir sama semua. Cukum asuk ke salah satu web dan masukkan permintaan melalui boks yang disediakan.

Perlu diingat perintah tersebut harus diberikan secara spesifik dan detail. Misalnya nama, tempat, aktivitas, hingga mood dalam gambar tersebut.

Misalnya buat perintah dengan kalimat “Pemandangan jakarta jika tidak ada polusi” atau menambahkan koma sebagai kata kunci tambahan, misalnya “Pemandangan jakarta jika tidak ada polusi, cat air”

 

Cara Membuat Gambar Seperti Poster Disney Pixar Pakai AI

 

Ada banyak situs web lain yang bisa kamu gunakan untuk membuat Poster Disney Pixar menggunakan kecerdasan buatan atau AI. Berikut ini 5 situs web pembuat Poster Disney Pixar gratis. Lima diantaranya dapat kamu lihat dibawah ini.
 

1. Bing Image Creator

Anda bisa menggunakan Bing Image Creator dengan aksesnya melalui bing.com/create.

 
Microsoft Image Creator
 

Sebagai informasi, Bing Image Creator merupakan program AI milik Microsoft dan didukung Dall-E buatan OpenAI yang dikenal sebagai pembuat ChatGPT.

Untuk mulai membuat gambar dengan Bing Image Creator kamu memerlukan akun Microsoft, jika belum meilikinya kamu bisa mendaftar secara gratis.
 

2. Dall-E

Dall-E adalah AI pembuat gambar otomatis yang dibuat oleh OpenAI. Situs web untuk membuat poster seperti gambar poster film Pixar dapat kamu kunjungi di labs.openai.com.
 

3. Stable Diffusion

Dengan Stable Diffusion kamu dapat membuat poster dengan bantuan AI generator. Untuk membuatnya, kamu bisa mengaksesnya melalui situs web stablediffusionweb.com.
 

4. Ideogram.ai

Situs web pembuat gambar otomatis dengan AI terbaik lainnya adalah ideogram.ai. Situs web ini juga bisa membuat poster berdasarkan teks yang diketikkan.

 
IdeogramAI
 

5. MidJourney

Midjourney merupakan bot dalam aplikasi Discord. Jadi untuk menggunakan MidJourney, install terlebih dulu aplikasi Discord dan tambahkan bot Midjourney dengan masuk ke website discord.com/invite/midjourney.
 

Nah itulah cara membuat gambar seperti Poster Disney Pixar Pakai AI yang lagi viral di sosial media.

 

INFO: Beberapa situs web pembuat gambar AI memerlukan kredit atau koin. Kredit tersebut digunakan untuk membuat gambar. Sebagai contoh, Bing Image Creator memberikan kredit sebanyak 16 untuk pengguna baru, setiap kali kamu membuat gambar dengan AI, kredit akan berkurang 1. Bagaimana jika kredit habis? Untuk mendapatkan kredit Bing Image Creator kamu cukup melakukan pencarian di Bing dan kamu akan mendapatkan kredit gratis. Maksimal kredit yang bisa kamu dapatkan dalam sehari adalah 30.

 

Tertarik untuk mencobanya?
 


Berikan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *